Halaman

Apakah LOSTER/ROSTER itu?

Loster/roster atau beberapa orang sering menyebutnya sebagai batu angin adalah sebuah material bangunan yang terbuat dari tanah liat atau beton (semen dan pasir), dan mempunyai fungsi sebagai lubang utilitas untuk penghawaan dalam hal ini adalah udara (angin) dan pencahayaan di siang hari pada sebuah ruang dalam satu bangunan.

Menurut fungsinya benda ini juga sering disebut sebagai ventilation block (dalam Bahasa Inggris) yang bisa diterjemahkan sebagai blok (lubang) ventilasi. Beda lagi dengan masyarakat Indonesia dalam memberi nama material utilitas satu ini. LOSTER?....ROSTER?
Tidak begitu jelas mulai kapan material ini ditemukan, karena saya belum menemukan tepatnya waktu yang pernah tertulis di selembar kertas ataupun sebuah prasasti kuno yang membahas tentang pertama kali roster/loster ditemukan. Yang jelas besar kemungkinan material utilitas ini sudah ada sejak jaman saat manusia mulai membangun rumah atau bangunan lain. Hanya saja kemungkinan bentuk dan bahan pembuatnya lebih sederhana daripada loster/roster yang ada di pasaran saat ini. 

Menurut kosakata yang umum dikalangan pedagang dan pembeli dipasaran produk lubang ventilasi ini sudah sangat wajar dinamakan "LOSTER/ROSTER" dalam bahasa Indonesia. Pun begitu tidak jelas darimana nama itu di adopsi, karena jika mengacu pada bahasa Inggris maka akan didapat arti yang berbeda di dalam bahasa Indonesia. "LOSTER" bukanlah kosakata dalam Bahasa Inggris, Prancis, German atau negara manapun. Sedangkan "ROSTER" dalam Bahasa Inggris mempunyai arti "DAFTAR" (http://translate.google.com/#de|id|roster). Beda lagi dengan "RASTER", ada sedikit kemiripan kata antara "ROSTER" dengan "RASTER" menurut ejaannya, akan tetapi sama sekali beda pengertian di antara keduanya. Lihat saja apa yang anda peroleh jika mencari kata "RASTER" pada halaman gambar di Google
 dan bandingkan dengan yang berikut (http://www.moderndesigninterior.com/2011/01/mid-century-decorative-concrete-screen.html). Paling tidak ada kesamaan pengulangan bentuk dan produk yang di ulang/repetisi, arti "RASTER" sendiri dalam kosakata Bahasa Indonesia adalah "KISI". Apakah "ROSTER/LOSTER" adalah bentuk adaptasi dari sebuah kosakata dari Bahasa Inggris "RASTER"?....mungkin saja!. Bukankah lidah masyarakat Indonesia dalam hal ini khususnya orang jawa sering salah mengejah kosakata baru dalam bahasa asing.

Satu lagi yang saya temukan tentang kosakata yang tepat untuk mengucapkan produk ventilasi ini dalam Bahasa Inggris adalah "SCREEN BLOCK" yang mungkin lebih tepatnya disebut sebagai "KERAWANGAN" (lubang ventilasi). Hal ini bisa anda buktikan sendiri jika googling/searching di halaman internet anda





Point yang paling penting dari sekedar sebuah asal-usul dan makna kata produk utilitas ini, adalah fungsinya sebagai material penunjang sebuah bangunan. Fungsi utilitas adalah kata kunci yang paling tepat dalam mendeskripsikan produk ini, utamanya "utilitas penghawaan" dan "utilitas pencahayaan".

..................................................................................................................................bersambung

www.grcartikon.co.id

Fine-Art of GFRC Products

Marketing Office:
*Ruko Terminal Mojoagung Blok A-5 Mojotrisno, Mojoagung, Jombang, Jawa Timur 61248, Indonesia 


 Workshop:
*Jl. Wonoayu Gg. Sawahan 99, Dukuh Mojo, Mojoagung, Jombang, Jawa Timur 61482

 

Contact Person :
Moh. Beny Adam
telp :
0321-490505

081333311500
081233332230